Sabtu, 16 Januari 2016

Uniknya Game Angry Birds

Angry Birds merupakan permainan yang banyak digemari setiap orang, tidak hanya dari kalangan anak-anak saja tapi juga orang dewasa maupun tua juga suka dengan permainan Angry Birds. Games Angry Birds dikembangakan oleh Rovio dan mulai populer sejak tahun 2009. Permainan menjadi aplikasi nomor satu di Findlandia, Kemudian kini menjadi populer diseluruh dunia termasuk Amerika Serikat, Inggris, sampai ke Indonesia.


Permainan Angry Birds terdiri beberapa jenis permainan seperti Angry Birds Halloween, Angry Birds Rio, dan masih banyak lagi jenis-jenis permainan lainnya. Permainan Angry Birds sendiri menjadi suatu bagian aplikasi mobile smartphone yang berbasis Android, sebut saja IPhone dan beberapa jenis mobile lainnya. Semuanya itu menyediakan aplikasi permainan Angry Birds yang bisa Anda download secara langsung melalui mobile tersebut.

Permainan game angry birds ini memiliki hal unik dimana setiap kita memainkan stage ini maka akan terdapat alur cerita tentang si babi hijau yang mencuri telur burung burung, membuat kita semakin penasaran dengan jalan cerita. Game angry birtd ini awalnya menggunakan model bola dan hanya menghancurkan balok saja, kemudian bola digantikan burung karena pada waktu itu sedang melanda flu burung     dieropa kemudian balok pun juga digantikan dengan babi saat terjadi wabah flu babi di eropa.

Game angry bird memiliki desain yang lumayan menarik dengan user interface yang mudah diawal permainan kita akan ditampilkan menu utama setalah kita play maka akan stage-stage pada game angry sebelum mulai game kita akan diberi tahu cara bermainnya dengan cara menarik ketapel untuk meruntuhkan para babi yamg mengambil telu. Desain pada game angry bird ini terdapat ketapel disebelah kanan dan para babi yang diburu ada sebelah kiri, mengapa posisinya seperti itu dikarenankan kita terbiasa membaca dari sebelah kanan dibandingkan dari sebalah kiri makanya game dimulai dari sebalah kanan.

Dalam game angry birds ini memiliki banyak karakter burung yang dipakai setiap karakter mempunyai warna yang berbeda dan juga kemampuan yang berbeda-beda. Untuk mendapatkan setiap karakter kita harus membuka stage stagenya, ini yang membuat para pemain angry birds  semakin penasaran ingin membuka karakter burungnya maka level kerumitan untuk membunuh atau mematikan babi hijau pun semakin sulit untuk membuka karakter burung barunya.


Angry birds ini merupakan games ke 52 yang diluncurkan oleh ROVIO, pria ternyata punya kans 35% lebih besar daripada wanita untuk mengunduh aplikasi game berbayar Angry Birds. Jika ditotal, gamer di seluruh dunia menghabiskan waktu sekitar 200 juta menit per hari untuk memainkan Angry Birds. Ini berarti seperti memainkan sebuah game satu jam setiap hari selama 16 tahun. Gamer di seluruh dunia mungkin sudah melontarkan kurang lebih 100 miliar burung dari ketapel Angry Birds.

Perangkat iOS masih menjadi perangkat yang paling banyak memuat Angry Birds, diikuti Android dan PC. 32% gamer merasa lebih santai setelah memainkan game ini, 58% gamer akan merasa mood mereka membaik, 12% gamer terpaksa menghapus aplikasi Angry Birds untuk melepaskan diri dari adiksi, 12% gamer juga mempertimbangkan opsi ekstrim ini, namun masih belum bisa menghapusnya. Michael Chorost, Ph. D. menjelaskan alasan psikologis di balik adiksi terhadap Angry Birds. Ada 4 faktor utama yang memicunya: sederhana tanpa perlu proses belajar, memenuhi insting primitif dengan menghancurkan para babi, physics di game dibangun sangat realistis, dan desain karakter yang lucu.

SUMBER 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar